Pelatihan Kantor Sendiri (PKS) Tehnik Penyusunan Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) DPAD Kota Bima

Kota Bima; Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) adalah rencana dan target kinerja yang harus dicapai oleh Pegawai Negeri Sipil (PNS) atau Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam kurun waktu penilaian yang bersifat nyata dan dapat diukur serta disepakati oleh pegawai yang bersangkutan dengan atasannya. 

SKP dibuat dengan tujuan untuk menjamin objektifitas pembinaan PNS/ASN yang dilakukan berdasarkan Sistem Prestasi Kerja. Sasaran Kinerja Pegawai disusun sebagai alat ataupun sarana untuk penilaian prestasi kerja PNS/ASN secara sistematis yang dilakukan oleh Pejabat Penilai terhadap SKP itu sendiri dan perilaku kerja Pegawai. Aspek-aspek dalam SKP antara lain Kuantitas, Kualitas dan Waktu serta Biaya yang disesuaikan dengan Karakteristik, Sifat dan Jenis kegiatan pada masing-masing Unit Kerja dalam suatu Lembaga atau Instansi Pemerintah.

 

Mengingat pentingnya penyusunan SKP sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan Kualitas dan Kinerja Pegawai pada hari Selasa (31/01/2023) Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Bima menggelar kegiatan  Pelatihan Kantor Sendiri (PKS) dengan materi Tehnik Penyusunan Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Bima. Kegiatan yang diprakarsai dan di inisiasi langsung oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Bima ini dilaksanakan di ruang rapat Sekertariat DPAD Kota Bima dengan pemateri tunggal Arsiparis Mahir, Hetty Fitriaty, A.Md dan diikuti sejumlah peserta yang terdiri dari PNS/ASN di lingkup DPAD Kota Bima yang telah ditunjuk sebagai perwakilan dari masing-masing bidang dan sekretariat lingkup DPAD Kota Bima.

 

Ach. Fathoni selaku Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Bima dalam sambutan dan arahannya menyampaikan terimakasih sekaligus penghargaan kepada Pemateri yang telah tulus dan bersemangat membagi ilmu yang dimilikinya serta menghimbau kepada para peserta agar mengikuti kegiatan PKS Tehnik Penyusunan SKP tersebut dengan antusias dan bersungguh-sungguh agar setelah kegiatan PKS Tehnik Penyusunan Sasaran Kinerja Pegawai (SKP) berakhir out put yang tentunya sangat diharapkan adalah  peningkatan pengetahuan, wawasan serta keahlian Sumber Daya Manusia (SDM) PNS/ASN tersebut dalam hal tehnik penyusunan SKP DPAD Kota Bima sebagai salah satu upaya nyata PNS/ASN di lingkup DPAD Kota Bima dalam mendukung keberadaan organisasi Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Bima sehingga kinerja dan capaian kegiatan khususnya di Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Bima bisa semakin terarah, semakin meningkat dan semakin berkualitas. (ESW)

 

#MembacaMenjadiRaja

#MenjagaMenjadiKaya